Sunday, December 2, 2012

Konveksi Polo Shirt Bahan Lacoste CVC [Bagian 2]


Konveksi Polo Shirt Bahan Lacoste CVC - Sophie Paris, dalam acara bincang-bincang bertema "Fashion Coaching: Be A Better You", dan peragaan busananya dalam event Jakarta Fashion Week 2013 di Plaza Senayan, Jakarta, Minggu (4/11/2012) lalu, memberikan inspirasi bagaimana memadupadankan busana sesuai bentuk tubuh.

Acara bincang-bincang yang dipandu oleh Becky Tumewu (Fashion Coaching Ambassaddress) ini menghadirkan Soemah Gorecki (Fashion Coaching Manager),dan Dina Delaura (Marketing Communication Manager Sophie Paris). Mereka membahas buku Fashion a la Perancis karya Arnaud Roca (Creative Director) yang memberikan tips berbusana yang dilengkapi gambar-gambar mengenai tipe-tipe tubuh perempuan.

Dalam buku tersebut, juga dijelaskan bagaimana memilih aksesori yang tepat untuk pilihan busana Anda, dari sepatu, tas, hingga perhiasan sehingga dapat menonjolkan kelebihan dan menutupi kekurangan pemakainya.

Show dari Sophie Paris sendiri menampilkan koleksi busana dari katalog terbarunya (edisi 22 Oktober 2012) yang mengangkat isu Go Green.

Perempuan masa kini lebih gemar menonjolkan feminitasnya. Hal itu tampak dari pilihan busananya yang didominasidress model lurus. Ada gaun panjang ungu dengan aksen pelintiran tali di pundak, yang dilengkapi dengan belt warna kontras sehingga tidak terkesan monoton, lalu gaun panjang dengan motif abstrak dengan kombinasi warna biru dan merah. Juga gaun panjang tanpa lengan dengan motif garis-garis bergradasi. Gaun dengan belahan sepanjang betis ini bisa dipadukan degnan sweater untuk menghasilkan penampilan yang berbeda.

Anda yang punya kaki jenjang bisa mengenakan gaun mini atau kaus panjang longgar yang jatuhnya beberapa sentimeter di atas lutut. Kaus dengan aksen biru di samping dengan lengan batwing sehingga dapat menyamarkan pundak yang kecil. Dress dengan print besar bernuansa modern ethnic juga menarik. Bila tidak pede memakai gaun mini, Anda bisa mengenakan legging di dalamnya.

Selanjutnya

No comments:

Post a Comment