Wednesday, January 2, 2013

Mari Berburu Busana Muslim dari Pusat Grosir [Bagian 1]


Mari Berburu Busana Muslim dari Pusat Grosir - Produk fashion dari dalam negeri, termasuk busana muslim, buatan pengusaha kecil dan menengah terus berkembang menyesuaikan tren dan selera pasar. UKM juga terus berbenah memperbaiki kualitas, memberikan lebih banyak pilihan gaya busana yang tak ketinggalan tren kekinian. Seperti koleksi busana muslim di area UKM Thamrin City Lantai 5 Jakarta.

Koleksi busana muslim, utamanya kerudung yang menjadi andalan pusat belanja ini, kerap dipilih sejumlah butik bahkan mal/department store ternama untuk dijual kembali. Kerudung yang Anda beli di department store ternama bisa jadi berasal dari pusat grosir atau produsen ini, dengan harga yang sudah dibanderol lebih tinggi dan label yang diganti. Jika Anda berbelanja sendiri di pusat grosir ini, Anda bisa mendapatkan harga lebih murah dengan kualitas yang sama.


"Biasanya artis atau butik dan mal/department store yang belanja busana muslim, terutama kerudung, mengganti label produk dan menjual dengan harga berkali-kali lipat," ungkap H Fikri, MAg, MBA, Ketua Persatuan UKM Thamrin City Lantai 5 saat temu media di Thamrin City, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Fikri mengatakan, produk UKM busana muslim dari pusat grosir ini menyebar di berbagai pusat belanja mulai pasar grosir, mal, department store, hingga butik milik artis. Tak hanya di Jabodetabek, produk UKM busana muslim ini juga bisa ditemui hingga Papua, serta negara lain seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand dan belakangan Filipina.

Selanjutnya

No comments:

Post a Comment