Monday, October 29, 2012

Jasa Jahit, Sablon dan Bordir Melihat Rancangan Busana Club Dahlia [Bagian 2]

Jasa Jahit, Sablon dan Bordir Melihat Rancangan Busana Club Dahlia - Perempuan adalah makhluk yang indah. Kalimat inilah yang menginspirasi Sebastian Gunawan di setiap rancangannya. Sebastian Gunawan termasuk perancang yang sangat cermat dalam menonjolkan keindahan perempuan. Hal ini tentu saja akan menghasilkan rancangan busana yang selalu mampu melukiskan sisi feminin, elegan, dan juga gaya perempuan. Semua nilai keindahan perempuan itu selalu dia wujudkan dalam koleksi busana yang mewah dan juga berkelas.

Koleksi busana terbaru Sebastian Gunawan, Club Dahlia, juga menampilkan nilai feminitas dan keeleganan dari seorang wanita.

Sebanyak 90 jenis busana cocktail dan gaun malam, serta enam gaun pengantin dari label Sebastian Sposa, dirancang untuk menggambarkan bagaimana perempuan dengan karakternya yang beragam mencoba bersosialisasi dengan lingkungannya.

Club Dahlia itu sendiri terinspirasi dari perkumpulan para perempuan di Florida, Amerika Serikat, yang terjadi pada tahun 1940-an. Mereka bertemu secara berkala untuk mengadakan tea time, sembari membicarakan kehidupan rumah tangga. Mereka berdandan dengan cantik dan elegan, yang merepresentasikan bunga dahlia atau perempuan cantik itu sendiri.

Konsep ini lalu diadaptasi menjadi suatu skenario perkumpulan perempuan di masa sekarang yang terjadi secara spontan. Ada perubahan karakter yang membedakan perempuan era sekarang dengan era '40-an. Jika dahulu Club Dahlia beranggotakan ibu rumah tangga atau istri-istri pendamping suami, seiring berjalannya waktu, "Club Dahlia" ini beranggotakan para perempuan karier yang percaya diri dan mandiri. Mereka saling bersosialisasi kapan saja mereka mau, untuk memberdayakan diri atau sekadar bersenang-senang.

Selanjutnya

No comments:

Post a Comment