Tuesday, June 19, 2012

Ilusi Busana Agar Terlihat Langsing (Bagian 2)


Busana MuslimBusana MuslimBusana Muslim

Busana MuslimBusana MuslimBusana Muslim
Ilusi Busana Agar Terlihat Langsing (Bagian 2) Sudah merupakan rahasia umum bila kita katakan warna hitam adalah senjata ampuh untuk menutupi bentuk tubuh yang lebar akibat tumpukan lemak. Warna hitam dapat membuat pinggang lebih ramping dan menutupi perut yang sudah mulai membuncit. Bila anda bosan memakai busana yang serba hitam, efek merampingkan yang sama juga bisa kita peroleh dengan busana satu warna. Hindarilah kebiasaan untuk menggunakan busana dengan motif atau gambar tertentu kecuali motif vertikal tentunya. Karena busana dengan motif tertentu dapat membuat tubuh anda terlihat lebih besar.


Kita dapat menggunakan busana jenis ini di hadapan suami atau dengan melapisinya bersama busana yang dapat menutupi aurat kita yang akan terbuka. Busana dengan kerah V-neck juga dapat membuat tubuh terlihat lebih langsing dan tinggi. Terlebih lagi jika Anda memiliki payudara yang indah. Belahan kerah yang rendah dapat mengalihkan perhatian dari lemak di perut menjadi ke bagian atas tubuh anda. Kalau sudah begitu, siap siap untuk memberikan anda adik lagi dong.

Saat berat badan melonjak, lemak tak hanya lari ke perut, pipi atau paha saja. Bagian lengan pun tak akan luput dari sasaran lemak yang membandel. Bagi Anda yang memiliki tumpukan lemak di bagian lengan, mengenakan pakaian berlengan panjang menjadi salah satu solusi yang baik untuk menyiasati penampilan anda. Jika Anda ingin memakai busana berlengan pendek, gunakanlah syal atau juga pashmina untuk menutupi bagian pundak dan lengan atas yang terlihat besar.

No comments:

Post a Comment