Thursday, June 14, 2012

Konveksi Rahasia Milik Kartel Narkoba


Seragam Buatan Konveksi
Kartel Narkoba

Pakar Konveksi – Membuat sebuah merek tiruan agar laku dipasaran, biasa dilakukan sebuah konveksi demi meraih keuntungan. Walaupun hal ini melanggar aturan negara yang berlaku, namun tetap saja hal ini dilakukan oleh beberapa konveksi nakal.

Namun, apa yang dilakukan oleh konveksi konveksi Indonesia tidak seberapa dengan yang dilakukan oleh kartel narkotika yang berasal dari meksiko. Dikabarkan bahwa sebuah kartel narkotika Meksiko memproduksi seragam militer palsu negaranya untuk menyelundupkan narkotika ke Amerika Serikat.

Marinir Meksiko melaporkan bahwa mereka telah menemukan sebuah pabrik konveksi rahasia dia daerah Meksiko Utara. Pabrik Konveksi tersebut dioperasikan oleh kalangan kartel narkotika dalam pembuatan seragam militer palsu.

Marinir Meksiko telah menemukan ratusan celana, baju dan rompi seragam militer di pabrik sebuah konveksi yang terletak di Piedras Negras, kota di perbatasan utara Meksiko. Kota ini berada tepat di pintu pelintasan perbatasan dari kota Eagle Pass, Texas, AS.

Diduga seragam palsu ini adalah bagian dari upaya kartel narkotika tersebut untuk merusak reputasi korps marinir Meksiko. Kartel atau gang narkotika Meksiko kadang menggunakan seragam militer palsu untuk melakukan operasi di jalan raya sekaligus untuk melakukan aksi penculikan atas para korban yang menentang ataupun berkhianat pada jaringan mereka.

Marinir Meksiko juga menemukan sejumlah mesin konveksi dan berbagai pasokan bahan kain saat mereka proses penyerbuan pabrik konveksi rahasia itu. Dalam aksi serangan tersebut, marinir Meksiko juga menemukan narkotika dan juga senjata yang tersebar di berbagai lokasi lain di Piedras Negras.

No comments:

Post a Comment